Harga Beras Per Kg Rp15 Ribu

Harga di Tingkat Pedagang Masih Tinggi

Gorontalopost.id, GORONTALO – Harga beras di Kota Gorontalo belum juga turun. Sejak beberapa bulan lalu hingga saat ini harga beras masih tergolong tinggi.

Pantauan Gorontalo Post, beberapa pedagang tak hanya menjual beras dalam eceran liter, kini beras juga dijual per kg.

Harga beras jenis ciheran dipatok Rp15 ribu per kg, sementara per liter Rp13 ribu.

Erik, pedagang beras mengatakan, harga beras sudah mulai naik sejak awal 2023. Namun masih berada di kisaran Rp460.000 per karung.

Harga kemudian naik menjadi Rp650.000 – Rp700.000 per karung (50 kg) di saat kemarau panjang dan sampai saat ini.

“Banyak yang mengeluh dengan harga ini, kami juga pedagang tidak bisa buat harganya menjadi murah karena nantinya kami yang rugi,” katanya.

Ia mengaku walaupun harga beras naik, hal itu tidak membuat penjualan menurun. Sebab beras merupakan kebutuhan sehari-hari.

Maryam Nento, pedagang lainnya juga menuturkan, saat ini cukup banyak warga yang memilih membeli beras dalam eceran kg.

“Kalau dulu per liter, sekarang ada yanh beli per kg, makanya kita jual juga per kg,” tuturnya. (dan)

Comment