Maksimalkan Kinerja Pemerintah, Tata Kelola ASN Dirubah

Gorontalopost.id, GORONTALO – Menuju birokrasi yang profesional dan berkinerja tinggi, berbagai upaya terus dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Gorontalo, salah satunya dengan melaksanakan sosialisasi tata kelola Aparatur Sipil Negara (ASN) oleh Kementerian Aparatur Sipil Negara (KASN), dilingkungan Pemerintah Kota Gorontalo, Jum’at (19/4/2024).

Kegiatan yang difasilitasi langsung oleh Badan Kepegawaian dan Pendidikan dan Pelatihan Kota Gorontalo (BKPP), itupun turut dihadiri oleh Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota (Dekot) Gorontalo, Nur Rahman Monoarfa, berserta Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah.

“Jadi ada dua penyampain penting kegiatan tersebut, yang pertama bahwa keberadaan KASN ini Insya Allah akan dibubarkan, dalam artian dibagi dua, yaitu ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPANRB) dan Badan Kepegawaian Negara (BKN),”jelas N.R. Monoarfa ketika diwawancara awak media usai mengikuti sosialisasi.

Lanjut Mantan Camat Kota Tengah itu menambahkan bahwa, berdasarkan penyampaian Walikota, Marten Taha maupun penyampaian KASN, penilaian para administrasi nantinya tidak akan melalui seleksi terbuka melainkan melalui talent pool. Dan untuk saat ini talent pool sementara digodok dibeberapa daerah.

“Juga ada beberapa arahan disampaikan oleh pihak KASN terkait dengan manajemen kepegawaian yang ada di OPD. Sehingganya kegiatan ini sangat penting bagi ASN, dengan harapan kualitas kinerja setiap ASN semakin meningkat sesuai dengan tupoksinya masing-masing,” pungkas N.R Monoarfa (Tr-76)

Comment