Tema Kelapa, FDPL Dibuka Malam Nanti

Gorontalopost.id – Pelaksanaan Festival Pesona Danau Limboto (FPDL) tahun 2023 rencananya akan dibuka malam nanti jumat (16/6) oleh Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, bertempat di pentadio resort.

Untuk FPDL tahun 2023 kali ini mengangkat tema kelapa. Selain karena Kabupaten Gorontalo menjadi tuan rumah pada word coconut day yang rencananya akan dihadiri oleh 28 negara nanti, kelapa juga adalah tanaman yang banyak manfaatnya. Gorontalo termasuk daerah yang banyak menanam kelapa. Tema kelapa membuat sejumlah kegiatan seperti seminar juga dilakukan, termasuk dengan sejumlah kegiatan yang melibatkan masyarakat kabupaten Gorontalo.

Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo didampingi Wakil Bupati Hendra S Hemeto dan juga sejumlah pimpinan OPD dan stakholder terkait saat meninjau kesiapan pelaksanaan, kamis (15/6), saat diwawancarai mengatakan, dari kunjugannya memang beberapa lokasi sudah baik, namun diakui saat ini persiapanya baru sekitar 70 persen, namun diharapkan bisa digenjot selama dua hari ini, terhitung hari ini sampai jumat pagi, sebelum pelaksanaannya malam nanti.

“Saya berharap banyak melalui ketua panitia, asisten dan lainnya bisa menuntaskan ini, karena besok malam sudah tuntas ini, diharapkan sisa 30 persen sudah dirampungkan sebelum pelaksanaan,” ungkap Nelson. Lanjut dikatakan, selain itu juga koordinasi dengan sejumlah pimpinan OPD terkait dan pihak pengamanan, karena rencananya akan dihadiri oleh 150 ribu orang, sehingga mulai dari undangan untuk forkopimda, undangan ke provinsi dan juga kabupaten kota lainnya sudah harus diselesaikan.

”Yang penting adalah dukungan masyarakat, karena kegiatan ini banyak melibatkan masyarakat, seperti lomba fun run, lomba alanggaya, kuliner dan perahu dayung,” jelasnya. Ia juga berharap, panitia kerja keras untuk suksesnya tentang FPDL sudah harus digaungkan, termasuk diminta partisipasi semua agar iven besar ini bisa lancar dan sukses. (Wie)

Comment